Seiko Diver Terus Melangkah
23 Juli
oleh Takamoru Yoshida
Tahun 1965 mencatat banyak kejadian penting dalam sejarah dunia. Dalam politik ada Perang Vietnam, Martin Luther King Jr. berdemonstrasi di Amerika, dan Soeharto melakukan pembunuhan terhadap mereka yang dituding komunis. Di dunia hiburan, film The Sound of Music debut di New York dan The Beatles merilis album Rubber Soul.
Sementara itu di dunia horologi, Seiko meluncurkan jam diver pertamanya dengan ketahanan air sampai kedalaman 150 meter. Seri 6217 yang lebih dikenal dengan seri 62MAS ini memiliki crown yang terletak di posisi jam 3 dan tidak memiliki crown guard. Diameternya yang berukuran 37mm tergolong besar pada masanya. Kini Seiko diver 62MAS menjadi incaran kolektor dan harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah.
Seiko 62MAS di Kanan - fratellowatches.com |
Dua tahun kemudian, Seiko mengeluarkan seri 6215 yang tahan air sampai kedalaman 300 meter. Disusul dengan seri 6159 pada tahun 1968 yang menggunakan movement seperti Grand Seiko. Pada kedua seri jam ini, crown dipindahkan ke posisi jam 4 yang lebih aman dari pergerakan sehingga crown tidak mudah bergeser. Ini kemudian menjadi ciri khas Seiko diver. Pada tahun 1968, Seiko juga merilis seri 6105 yang memiliki case dengan penampakan seperti kura-kura. Para penggemar Seiko menyebutnya Seiko Turtle.
Menjelang akhir tahun 1960-an, Seiko menerima surat dari seorang penyelam yang menyebutkan kalau tidak ada jam yang bisa digunakan sampai kedalaman lebih dari 300 meter. Surat ini ditanggapi dengan serius oleh para desainer Seiko. Hasilnya adalah jam diver profesional pertama di dunia yang tahan air sampai kedalaman 600 meter, Seiko 6159 alias Tuna, yang diluncurkan pada tahun 1975. Dengan pelindung yang menyerupai kaleng tuna dan diameter besar 50mm, ini adalah jam diver bagi para penyelam profesional. Sangar dan gagah.
6159 Tahun 1975 dan SBDX011 Tahun 2009 - yeomanseiko.com |
Pada akhir tahun 1970-an Seiko juga mulai meluncurkan seri jam diver yang digerakkan dengan baterai. Tapi saya tidak akan membahas mendalam mengenai jam quartz karena saya adalah pecinta jam mekanis dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Di tahun 1976 Seiko juga merilis seri 6309, yang bisa dibilang adalah adik dari seri 6105. Seri ini diproduksi sampai tahun 1988, digantikan oleh seri 7002 yang memiliki bentuk lebih ramping. Rilisan terakhir dari seri 7002 memiliki ketahanan air sampai kedalaman 200 meter dan menjadi cikal bakal dari seri 7S26 yang memulai debut tahun 1996 dan sangat populer sekarang.
Seiko diver dengan movement automatic 7S26 yang paling populer adalah SKX007. Sebuah jam diver yang terbilang affordable dan bisa digunakan di mana saja dan kapan saja, kecuali mungkin kalau Anda sedang memakai setelan jas lengkap. Dengan diameter 42mm, ukuran jam ini terbilang normal untuk ukuran jam sekarang. Jarak antara lug yang 46mm membuatnya bisa dipakai hampir semua orang. Bisa dibilang, jam ini adalah jam beater yang sesungguhnya. Kuat dan harganya terjangkau. SKX007 juga memiliki versi lebih kecil, SKX013, dengan diameter 38mm, serta SKX009 yang berukuran sama tetapi memiliki dial berwarna biru tua dan bezel merah biru.
SKX007 - thearchetypeid.tumblr.com |
Pada Maret 2015, Seiko mengeluarkan dua seri jam diver untuk merayakan 50 tahun kelahiran Seiko diver. Kedua seri Marinemaster berukuran besar ini memiliki ketahanan air 1000mm (bukan yang pertama untuk Seiko diver) dan memiliki desain serupa dengan seri Tuna. Untuk mengetahui lebih jauh tentang seri ini bisa dibaca di rilis pers Seiko.
Selama 50 tahun Seiko telah mengukuhkan citranya sebagai produsen jam diver di kalangan pecinta horologi. Seiko diver memang bukanlah jam diver cantik yang cocok dipakai ke rapat direksi, tapi jam ini memiliki perannya sendiri dalam kehidupan sehari-hari. Sebuah jam yang layak ada di koleksi semua orang.
0 comments