Tentang Dasi dan Ikatan
25 April
oleh Takamoru Yoshida
Dasi adalah sebuah aksesori yang sangat penting dalam berpakaian rapi. Dasi, dan juga pocket square, memperlihatkan bahwa Anda adalah seseorang yang peduli pada hal-hal kecil. Walau kebanyakan orang mungkin tidak akan menyadarinya, namun hal inilah yang membedakan Anda dari mayoritas.
Dasi bisa digunakan untuk mengekspresikan diri Anda, memberi warna dari suatu outfit yang sederhana. Dengan setelan jas biru atau abu-abu dan kemeja putih atau biru langit, pilihan warna dasi yang berbeda akan memberikan kesan yang berbeda pula. Warna biru atau abu-abu polos terlihat konservatif, warna merah tampak tegas, warna hijau bisa membedakan Anda dari yang lain.
Berbagai Knot Dasi - ties.com |
Namun tulisan ini tidak akan mengulas dengan detail mengenai warna dasi, melainkan bagaimana cara mengikat dasi. Ada berbagai jenis knot tapi favorit saya adalah Four in Hand. Knot ini sangat sederhana, tampak alami, ekspresif, tidak terlalu rapi; serta bisa digunakan dengan macam-macam ukuran dasi dan cocok untuk berbagai jenis kerah.
Four in Hand - ties.com |
Double Four in Hand - ties.com |
Pratt atau Shelby - ties.com |
7 comments
salam,
BalasHapuskerjaan mengharuskan gue untuk pakai dasi dari senin-kamis,
nah gue paling seneng setelan black and white, sepatu, kaos kaki, celana, tali pinggang dan jam tangan berwarna hitam sedangkan kemeja putih. untuk setelan ini gue biasanya menyempurnakannya dengan dasi hitam polos. gue merasa sangat nyaman dengan kombinasi tersebut, sangat klasik rasanya.
sayangnya temen2 kantor gue sering coment yang gak enak kl gue pakai setelan itu, macem2 lah komentarnya.
yang mau gue tanyain,
1. gimana komentar lo terhadap setelan black and white gue ini?
2. apakah ada rules khusus untuk memakai kemeja putih dengan celana dan dasi hitam? temen gue pernah bilang kalau setelan itu sebaiknya hanya digunakan untuk acara dinner formal tentunya dengan memakai jas.
terimakasih atas tanggapannya vro
Setelan hitam putih memang identik dengan tuksedo. Selain itu, setelan jas hitam dengan dasi hitam banyak dipakai oleh selebriti atau mereka yang bergelut di dunia fashion. Banyak juga yang berkomentar setelan tersebut tampak seperti mafia, atau orang mau melayat. Kami pernah menulisnya di sini: http://pakaiapahariesok.blogspot.com/2014/12/pakai-jas-hitam.html
HapusDi Indonesia sendiri jas hitam cukup sering digunakan di acara formal, misalnya acara kenegaraan atau jamuan bisnis. Tapi untuk sehari-hari di kantor, kami kurang menyarankan untuk memakai setelan jas hitam, apalagi dengan dasi hitam. Kesannya kurang bisnis, tidak seperti jas abu-abu atau biru.
Dengan jas abu-abu atau biru, Anda juga bisa memakai berbagai warna dasi dan sepatu. Sehingga pilihan pakaian Anda menjadi lebih bervariasi. Kalau Anda menyukai warna yang cenderung monokrom, coba pakai jas biru dengan dasi abu-abu atau jas abu-abu dengan dasi biru. Anda tetap bisa memakai sepatu hitam dan jam dengan tali hitam. Sebuah kombinasi yang klasik.
Jas hitam Anda bisa digunakan untuk acara lain, seperti jamuan makan malam atau ke acara resmi lainnya. Anda juga boleh mencoba memadukan jas hitam dengan dasi yang berwarna cerah, misalnya pink.
Selamat mencoba.
Terimakasih atas komentar dan masukannya.
Hapusnamun apakah hal tersebut juga berlaku ketika saya tidak memakai jas?. outfit saya ke kantor hanya kemeja, celana dan dasi saja, tanpa menggunakan jas.
Terimakasih
Tanpa bermaksud mendiskreditkan profesi tertentu, setelan kemeja putih dan celana hitam identik dengan industri hospitality. Banyak juga karyawan magang yang mengenakan setelan ini. Karena itu kalau Anda ingin terlihat lebih profesional memang sebaiknya menghindari setelan ini, apalagi dengan dasi hitam. Cobalah pada suatu hari untuk memakai celana abu-abu dan dasi warna lain. Lihat di cermin apa Anda tampak lebih profesional.
HapusBaik, akan saya coba.
HapusTerimasaih atas komentar dan masukan Anda
Halo, kalau untuk jenis bahan dasi admin merekomendasikan jenis bahan yg seperti apa? Kalau untuk acara wedding lbh baik menggunakan yg ukuran small, medium, atau large? Thanks anyway
BalasHapusHalo. Dasi dengan lebar 8 cm cocok untuk berbagai acara. Kami kurang menyukai dasi yang terlalu slim, kecuali mungkin untuk knitted tie.
Hapus