Musim Hujan Pun Tiba
06 Januari
oleh Feira Otna dan Takamoru Yoshida
Pertama-tama, kami mengucapkan Selamat Tahun Baru kepada semua pembaca blog ini. Terima kasih atas berbagai pertanyaan dan juga sarannya selama tahun 2015. Semoga di tahun ini kami bisa melakukan yang lebih baik.
Seperti biasa, di awal tahun hujan pun setia mengguyur negeri ini. Akibatnya kami terlibat dalam diskusi hangat. Pakaian apa yang tepat dipakai di musim hujan seperti sekarang? Berikut ini adalah versi kami.
Jaket Kulit - nytimes.com |
Taka: Selain memakai kemeja atau kaos dan celana, di cuaca seperti ini kita bisa mengeluarkan sweater atau jaket Harrington. Harrington cukup bisa menahan hujan, kecuali yang deras sekali. Sepatu boot (seperti chukka) juga sangat berguna untuk menghajar genangan air yang akrab ditemukan di ibukota. Jangan lupakan payung. Warna hitam dengan gagang kayu terlihat maskulin.
Feira: Sebagai pengendara motor, saya selalu siap sedia jaket parka yang ditaruh di bagasi. Di musim hujan, saya menghindari memakai sneakers yang mudah menyerap air atau sepatu berbahan suede. Pilihan saya jatuh pada desert boot beeswax. Jaket kulit juga jadi pilihan tepat di kala hujan. Melindungi dari air dan hangat. Terutama karena saya tinggal di kota kembang yang relatif lebih dingin. Celana jeans juga sangat berguna karena bahannya yang kuat dan tahan banting.
0 comments