Musim panas (sebenarnya musim kering karena Indonesia hanya mengenal dua musim) akan segera tiba. Dan ini saat yang lebih tepat untuk memakai sepatu tanpa kaos kaki. Walau sebenarnya di negeri tropis ini kita bisa saja tidak memakai kaos kaki sepanjang tahun.
Loafer Tanpa Kaos Kaki - dressmeblog.me |
Memakai sepatu tanpa kaos kaki memberi kesan kasual dan bisa Anda lakukan baik ketika memakai sepatu yang lebih formal atau sneakers. Untuk sepatu yang lebih formal kami menyarankan loafer, karena model oxford atau derby terlihat lebih cocok dipadukan dengan kaos kaki.
Tanpa kaos kaki, Anda juga sebaiknya memakai celana yang bagian bawahnya tidak terlalu lebar dan agak pendek sehingga bagian pergelangan kaki terlihat. Karena kalau tidak, sekalian saja pakai kaos kaki yang bisa membantu menghindari mudarat terbesar dari tidak memakai kaos kaki, yaitu bau kaki.
Masalah terbesar dari bau kaki adalah, selain kaki Anda baunya mengganggu, ada kemungkinan sepatu Anda akan bau selamanya. Kalau sudah begini, sebaiknya pikir baik-baik sebelum memakai sepatu itu. Jangan sampai ada saat di mana Anda harus melepasnya dan muncul bau semerbak ke orang sekitar.
Bau kaki muncul akibat bakteri di kaki Anda yang berfungsi memakan kulit kaki yang mati. Jadi sebenarnya bakteri ini memiliki kegunaan positif. Negatifnya, sesudah mereka makan maka mereka akan mengeluarkan bau tidak sedap yang bisa menempel di sepatu dan kaki.
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membantu mengatasi bau ini. Pertama, rajinlah mencuci kaki ketika mandi. Jangan hanya berharap tetesan air dari badan sudah cukup untuk membilas bau kaki. Gosok kaki dengan sabun anti bakteri kalau bisa.
Kedua, coba pakai bedak atau cairan penghilang bau kaki di sepatu. Menggunakan bubuk kopi juga cukup ampuh untuk menghilangkan bau kaki di sepatu walau hanya sementara. Selain itu, jangan pakai sepatu yang sama dua hari berturut-turut. Berikan waktu agar tidak lembap sehingga bakteri tidak berkembang.
Ketiga, Anda bisa coba membeli insole anti bakteri yang konon cukup ampuh untuk mencegah bau kaki.
Tip Mengatasi Bau Kaki - draxe.com |
Terakhir, kalau semua cara di atas tidak sukses dan Anda masih ingin terlihat tidak memakai kaos kaki tapi tanpa risiko bau kaki, coba pakai kaos kaki pendek yang panjangnya di bawah tumit. Jangan lupa untuk memakai yang warnanya sama dengan kulit Anda sehingga benar-benar terlihat tidak memakai kaos kaki.